Kenali Perbedaan BRI Mobile dan BRImo Sebelum Menggunakan

Perbedaan BRI Mobile dan BRImo

Dunia perbankan selalu melakukan kemajuan dan perkembangan untuk memberikan yang terbaik bagi para nasabahnya. Hal itu bisa dilihat langsung dalam layanan yang diberikan, hadirnya kemudahan menjadi salah satu tanda keinginan untuk memuaskan para nasabahnya. Seperti BRI yang hadir dengan BRI internet banking untuk membantu masyarakat melakukan berbagai jenis transaksi lebih mudah dan lebih praktis dimana saja serta kapan saja. Tidak sampai disitu, ternyata ada perkembangan di era modern ini dari BRI yang bisa Anda rasakan.

BRImo merupakan salah satu aplikasi layanan terbaru yang dikeluarkan oleh BRI, aplikasi ini menyasar pasar kaum milenial yang ingin segala hal lebih mudah, praktis dan cepat. Lalu apa yang membedakan antara BRI mobil banking? Secara sederhana BRImo merupakan perkembangan dari aplikasi bank BRI Indonesia internet banking dan mobile banking yang sebelumnya sudah digunakan. Ada hal-hal spesifik yang ada dalam BRImo dan menjadi kelebihan dari pada aplikasi layanan serupa sebelumnya. Nah, beriut ini beberapa diantaranya kelebihan tersebut, antara lain:

  1. Fitur didalamnya lebih lengkap dan lebih canggih.
  2. Sudah menggunakan face dan fingerprint sehingga lebih aman.
  3. Bisa mengambil uang tanpa menggunakan ATM yang belum bisa dilakukan dengan BRI mobile.
  4. Anda bisa melihat mutasi rekening bahkan selama 1 tahun terakhir dalam bentuk soft file.
  5. Bisa melakukan lebih banyak transaksi perbankan dimana saja dan kapan saja Anda perlukan.

Pada dasarnya BRI mobile hanyalah bentuk lama dari BRImo yang dikembangkan dan memiliki inovasi lebih lagi. Ini menjadi salah satu solusi masyarakat modern ini, dimana mereka akan semakin dipermudah melakukan segala transaksi keuangan tanpa kartu. Karena hanya dengan smartphone saja bisa semuanya, tidak kecuali pembelian pulsa listrik yang sering membuat kerepotan. Dengan begitu intensitas masyarakat untuk keluar rumah semakin kecil sehingga lebih aman melakukan segala hal apalagi dijaman yang sedang mengalami pandemi sekarang. Yuk, bisa langsung cek dan unduh BRImo sekarang untuk solusi atas kesusahan Anda bertransaksi perbankan.

Related posts